Metode Pembelajaran yang Efektif untuk Diterapkan Para Remaja — Tiara Tia - A Lifestyle and Review Blog

Metode Pembelajaran yang Efektif untuk Diterapkan Para Remaja

Saat ini para pelajar sudah kembali memasuki waktunya masuk sekolah. Namun karena pandemi ini belum berakhir, tak ayal bila sebagian besar sekolah masih menerapkan kebijakan school from home. Pembelajaran daring menjadi solusi agar mereka tetap bisa belajar seperti biasanya, meski berada dalam keterbatasan. Termasuk di antaranya adek-adekku di rumah yang setiap hari stand by di depan laptop dan gawai agar bisa mengikuti pelajaran. metode pembelajaran.

Pertanyaannya, apakah metode ini bisa dikatakan sebagai metode pembelajaran yang efektif? Sebab kita tahu dengan pasti bahwa belajar secara efektif sejatinya bukanlah masalah kebetulan belaka. Belajar bukanlah sebuah kegiatan yang bisa dilakukan dalam sekali duduk lalu selesai, melainkan berkelanjutan, hingga akhir hayat manusia.


metode pembelajaran



Nah, bagaimana dengan metode pembelajaran bagi remaja? Untuk hal ini, pendidik dan psikolog telah meneliti metode pembelajaran selama bertahun-tahun. Beberapa studi terbaik datang dari universitas ternama: Stanford, Indiana, dan Chicago, di mana eksperimen-eksperimen yang dilakukan pada beberapa kelompok siswa telah mempu memberikan kita metode studi yang paling efektif.

Para pelajar yang menerapkan metode ini bisa belajar dengan lebih mudah dan dapat menyimpan materi untuk periode waktu lebih lama. Di saat bersamaan, mereka juga dapat menghemat waktu belajarnya selama berjam-jam. Ada lima metode pembelajaran yang dapat dicontoh dalam kehidupan kita, yaitu:




5 Metode Pembelajaran yang Efektif untuk Diterapkan Para Remaja




Metode Pembelajaran Pertama: Tulis Tugasmu


Metode pembelajaran pertama adalah menuliskan tugas. Tuliskan tugas-tugas secara detail dan simpanlah di buku catatan. Dengan menuliskan tugas secara detail, kita akan mengetahui apa saja yang harus dilakukan serta kapan saja tugas tersebut harus dilaksanakan. Hal ini menjadi langkah besar pertama dalam menyelesaikan tugas-tugas penting dengan tepat waktu.


metode pembelajaran
Ada 5 metode pembelajaran yang efektif untuk remaja.


Mengulang Pembelajaran dengan Melihat Catatan


Bukan hanya deretan tugas yang harus dicatat, namun juga materi belajar. Buatlah catatan materi di kelas yang dituliskan dalam poin-poin penting secara lengkap dan detail. Dengan membuat catatan ini, kita menjadi lebih gampang dalam mengingat materi. Waktu yang digunakan untuk mencatat pun bukannya habis sia-sia, malah menjadi penghemat waktu loh.


Rajin Belajar untuk Meningkatkan Memori


Menurut para psikolog, rajin belajar adalah rahasia yang harus kita ketahui. Bahkan mereka menyarankan bahwa kita harus terus mempelajari materi 25% lebih lama, bahkan setelah kita memahami materi tersebut. Sebagai contoh, mempelajari alfabet. Cara terbaik untuk memasukkannya ke dalam jejak memori adalah terus mempelajarinya, bukan?


metode pembelajaran
Belajar secara efektif dapat menghemat waktu.


Sering Mengkaji Materi


Tahukah kamu, bahwa siswa yang tidak mengulang materi yang telah ia dapatkan, maka akan melupakan sekitar 80% materi tersebut hanya dalam dua minggu saja. Terdengar menyebalkan, namun itu adalah kenyataannya. Oleh sebab itu, yang harus kita lakukan adalah kembali mengkaji materi tersebut. Untuk apa? Tentu saja agar tidak mudah lupa, dapat mengingatnya lebih lama, dan mengurangi rasa cemas sebelum ujian.


Belajar dengan Efektif


Agar dapat belajar dengan efektif, maka kita harus fokus. Fokuskan pikiranmu hanya untuk belajar, alih-alih sembari multi tasking dengan melakukan hal lainnya. Bila terfokus, maka kita akan terbiasa untuk belajar dengan efektif. Nggak perlu menunggu lama untuk mendapatkan hasil berupa nilai yang lebih baik dan mendapatkan ilmu lebih banyak lagi.



Lima metode pembelajaran ini dapat diterapkan dalam belajar, gengs. Kalian juga bisa belajar seperti EF Ambassador. Apalagi semua metode belajar dengan EF Ambassador akan membantu sesuai dengan perjuangan belajarmu.

Komentar

back to top